BACAAN ALKITAB HARI INI:
Yakobus 3:13-18
AYAT INTI:
Yakobus 3:16. Sebab di mana ada iri hati dan mementingkan diri sendiri di situ ada kekacauan dan segala macam perbuatan jahat.
RENUNGAN MOTIVASI:
Ada cerita fiktif sebagai berikut: Konon ada sebuah pulau kecil dihuni oleh perasaan-perasaan: Gembira, Takjub, Berani, dan lain sebagainya. Perubahan cuaca dan angin taufan keras sepertinya akan membuat pulau ini tenggelam oleh tsunami. Lalu si Takut dan si Khawatir pun membuat semua penghuni pulau kecil tersebut siap untuk kabur. Semangat dan Tekad yang tak banyak bicara langsung membuat sebuah perahu. Kemudian perahu dipenuhi oleh semua perasaan dan mereka siap kabur, namun ada satu yang tertinggal namanya Ego. Semua pun memanggil Ego masuk ke perahu, tetapi Ego menolak. Cinta Kasih, sesuai dengan namanya, ingin agar semua selamat. Akhirnya Cinta Kasih turun dari perahu dan berusaha menarik Ego masuk kapal. Tanpa disadari air makin tinggi, dan akhirnya Cinta Kasih mati karena Ego.
Cerita fiktif diatas mengingatkan kita pada satu kebenaran bahwa sikap egois hanya akan menghasilkan kehancuran. Seperti firman Tuhan berkata, “Sebab di mana ada iri hati dan mementingkan diri sendiri di situ ada kekacauan dan segala macam perbuatan jahat.” Dalam bacaan firman Tuhan hari ini, penulis Yakobus menjabarkan nilai-nilai hidup orang percaya, salah satunya adalah dengan tidak mementingkan diri sendiri. Yakobus menjelaskan bahwa orang yang mementingkan diri sendiri, karena mereka memiliki hikmat yang berasal dari dunia, dari nafsu manusia, dari setan-setan. Sedangkan salah satu kualifikasi kita sebagai anak-anak Tuhan seperti yang Yesus sampaikan adalah menjadi pembawa damai. Sering kali sikap egois atau mementingkan diri sendiri tampak dari perilaku kita yang mau menang sendiri, tak mau berkorban, sulit mengasihi, merasa diri paling benar, serta berbagai keakuan lainnya. Sikap ego tak pernah membawa damai, sebaliknya hanya akan merusak hubungan, memecahbelah, dan berbagai hal buruk lainnya. Sebagai anak-anak Tuhan, bagaimana kebenaran firman hari ini dapat membawa perubahan terhadap segala keakuan kita? Saat keadaan memicu ego kita, kuasailah diri dan ingatlah akan firman-Nya bahwa sikap egois tak pernah mendatangkan kebaikan bagi diri sendiri dan bahkan bagi orang lain.
REFLEKSI DIRI:
1. Mengapa sikap egois harus dibuang dari dalam diri kita? Apa dampak dari sikap egois?
2. Komitmen apa yang hendak kita ambil berkaitan dengan pesan firman Tuhan mengenai sikap egois?
POKOK DOA:
Bapa yang baik, hari ini firman-Mu mengingatkan bahwa sikap egois hanya akan menyebabkan kekacauan dan perbuatan jahat. Oleh karena itu tolong kami ya Tuhan untuk kami dapat membuang sikap egois dalam diri kami. Dalam nama Tuhan Yesus Kristus kami berdoa. Amin.
YANG HARUS KITA LAKUKAN:
Sebagai orang percaya, bangun dan utamakanlah sikap mengasihi dan mementingkan orang lain.
HIKMAT HARI INI:
Sikap ego hanya akan membuat kita kehilangan banyak hal-hal baik.
Shalom,
Slmt hari minggu, dan slmt beribadah kepada Tuhan. Kiranya kasih setia Tuhan senantiasa melimpah atas kita.
Tetap semangat dalam Tuhan, dan Salam Pemenang. 🙏✝
Ditulis Oleh : Pdt. Simson Uji Prasetyo Budi, S.Th.